Review Gintama
Udah nonton anime apa aja musim ini ?
Yang terbaik dan selalu dinanti kelanjutannya nih, Gintama .
Gintama sudah memasuki Season ke-6 nya di musim ini, dengan sub judul “Gintama. Porori-hen” .
Pertama-tama, Gintama sangat populer dan memiliki rating bagus sejak musim pertama anime ini tayang, karena anime ini juga banyak menyindir tentang kehidupan orang jepang. Saya jamin deh… Gintama musim keenam ini juga tidak akan mengecewakaan kalian bahkan sebaliknya akan membuat anda tertawa alay ea….
Main story nya yakni tentang perselisihan antara mantan murid dari seorang guru yang bernama Yoshida Shouyou karena jalan mereka yang berbeda setelah sang guru mati . (Ceritanya panjang & ribet banget, susah jelasinnya :D Sumimasen)
Mantan Murid Yoshida Shouyou |
Animasi untuk anime ini juga sudah meningkat, “y emang lah mana ada anime tahun sekarang grafiknya masih jelek kayak dulu”. Anime ini berisi campuran keseriusan sekaligus komedi. Ketika tiba waktunya untuk menjadi lucu, maka akan membuat kalian tertawa atau sekedar senyam-senyum sendiri, dan ketika tiba waktunya untuk menjadi serius, ternyata menjadi anime yang sangat epic dengan adegan perkelahian yang bagus bahkan kata-kata dari para charnya juga menyentuh banget buat TS sampai nangis. TS gk ingin nyepoilerim “gimana sih alur ceritanya gintama atau gimana sih plotnya gintama itu” Selain alur ceritanya juga gk ketabak karena termasuk anime comedy kalian juga harus menonton anime ini agar tahu betapa sugoinya anime Gintama ini.
Salah satu scene yg saya sukai adalah “Dajare” atau parody yg menirukan karajter dan adegan dari anime lainnya yg gk kalah sugoi.
Anime yg disarankan TS yg punya comedi sugoi :SKET Dance, One Punch Man, Danshi Koukousei no Nichijou, Beelzebub, dan Hayate no Gotoku!
Daftar Karakter & Seiyuu
Gintoki Sakata
Seiyuu: Tomokazu Sugita
Gintoki adalah pemimpin Yorozuya yang akan melakukan permintaan apapun yang dibuat untuk mereka. Gintoki memiliki gigi manis, jika ia tidak mendapatkan permen atau makanan yg manis-manis dalam jumlah waktu tertentu, ia menjadi mudah kesal dan marah. Biasanya Gintoki apatis (kayak gk terlalu bias diandalkan) dan lesu, tapi sebenarnya dia adalah samurai yg sangat hebat. Dia adalah mantan pejuang perang Joui (Cuma ikut perang akhir aja :D ) yang dikenal sebagai "Shiroyasha" atau "Iblis Putih" dan sangat ditakuti karena keahlian pedangnya yang luas. Namun, sekarang dia hanya membawa sekitar pedang kayu. Kendaraan favorit Gin-chan adalah skuternya :D “Y emang lah kendaraannya Cuma satu”.
Shinpachi Shimura
Seiyuu: Daisuke Sakaguchi
Shinpachi adalah putra master dojo kenjutsu yang harus menghentikan semua ilmu pedang karena larangan pedang karena itu dojonya akan dihancurkan klo tidak bisa membayar uang sewa. Karena fakta bahwa dia bisa menyelamatkan dojo dengan bantuan Gintoki, dia mulai bekerja di bawah Gintoki di Yorozuya untuk belajar caranya. Namun, dia dengan cepat mulai menyesali keputusan itu ... Dia adalah penggemar idola populer Terakado Tsuu dan merupakan pemimpin fanclub-nya. Dia bisa menjadi orang yg kuat ketika melindungi apa yg ia sayangi :D
Kagura
Seiyuu: Rie Kugimiya
Kagura adalah anggota ras terkuat dan paling jahat, Suku Yato. Dia mendengar bahwa dengan datang ke Edo dia bisa menjadi kaya, tapi dia dipaksa menjadi pengawal untuk Yakuza. Namun, dia membenci pekerjaan itu, jadi saat dia hendak melarikan diri, dia bertemu dengan Gintoki. Dia rindu untuk kembali ke rumah, tapi butuh uang untuk melakukannya, jadi dia telah bergabung dengan Yorozuya sebagai pekerja paruh waktu yang tak diundang. Dan sekarang alasan tersebut mungkin tidak pernah dipakai lagi karena dia tidak pernah dibayar saat kerja di Yorozuya
Sadaharu
Seiyuu: Mikako Takahashi (beneran nih anjing di suarakan oleh
orang???)
Sadaharu adalah hewan peliharaan Yorozuya yang sedikit besar :D. Tepat saat dia hendak dibuang, Kagura menyelamatkannya. Melalui tubuh besarnya dan kekuatan supernya, dia terus-menerus mempertaruhkan nyawapemiliknya saat dalam bahaya :D . Sepintas, dia terlihat seperti anjing, tapi sebenarnya dia adalah Inugami atau "Dewa Anjing" yang bertugas membela dan melindungi Ryuuketsu atau "Gk tahu TS apa itu Ryuuketsu" di Bumi.
Suasana Gintama |
Download Gintama 6th Season Sub Indo : Samehadaku
~Judul lain Gintama 6th Season, Gintama: Porori Arc
~Lagu tema
Lagu pembuka (OP): VS dinyanyikan Blue Encount
Lagu Ending : Hankou Seimei dinyanyikan Ayumikurikamaki
~Staf utama
Pencipta Asli: Hideaki Sorachi
Sutradara: Shinji Takeuchi
Editing: Takeshi Seyama
Direktur Suara: Shinji Takamatsu
Musik: Audio High
Direktur CG: Tomomi Suzuki
Art Director: Kouki Fukushima, Nami Maniwa
0 komentar